lingkungan asri

lingkungan asri
the green school

Senin, 28 Mei 2012

Profil UKS


PROFIL UKS
TK ISLAM PEMBINA SA’ADATUDDARAIN WAKAN PRAYA
TAHUN PELAJARAN 2011/2012
TK Islam Pembina Sa’adatuddarain yang beralamat di Jln. Gajah Mada No. 19 Wakan Kelurahan Leneng Kecamatan Praya Kabupaten Lombok Tengah Propinsi NTB ini merupakan salah satu lembaga pendidikan di bawah naungan Yayasan Pondok Pesantren Sa’adatuddarain (YASRIN). TK Islam Pembina Sa’adatuddarain memiliki kekhasan yang bisa dilihat dari fisik bangunan sekolah hingga program pembelajarannya. Nuansa islami dengan paduan lingkungan yang asri, bersih dan nyaman menjadi salah satu keunggulannya, selain dari pola pembelajarannya yang mengutamakan sikap apresiatif, kreatif, inovatif dan kompetitif melalui wujud saling menghargai, selalu menumbuhkan semangat berfikir dan berkarya serta bersaing secara sehat.
Program Unggulan dalam bidang kesehatan yang menjadi gaya hidup dan merupakan penerapan dari budaya PHBS di lingkungan TK Islam Sa’adatuddarain adalah PROGRAM GESIT yang memiliki kepanjangan dari Program Gerakan Sepuluh Menit. Gerakannya meliputi :
1.    Gerakan Kebersihan Kuku
2.    Gerakan Kebersihan Gigi
3.    Gerakan Kebersihan Mata
4.    Gerakan Kebersihan Hidung dan Telinga
5.    Gerakan Kebersihan Pakaian
6.    Gerakan Kebersihan Ruangan
7.    Gerakan Kebersihan Halaman
8.    Gerakan Buang Sampah Pada Tempatnya
9.    Gerakan Buang Air Besar di WC dan menjaga Kebersihan Kamar Mandi
10. Gerakan Cuci Tangan Sebelum dan Sesudah Makan dan Setelah Buang Air




STRUKTUR KEPENGURUSAN TIM PELAKSANA UKS
TK ISLAM PEMBINA SA’ADATUDDARAIN

Pembina            : L. Hasyim Adnan, SH (Lurah Leneng)
Ketua                : Hj. Nurul Palah Idris, S.Pd.I (Kepala TK)
Sekretaris I        : Mariyati Patmi (Guru Pembina UKS)
Sekretaris II       : H. Makrip, A.Ma (Ketua Komite)
Anggota            : Sri Yuliana, A.Ma.Keb
Nanik Suryani
Hernawati, S.Pd.I
Atik Mujiati, S.Pd
Annisa Maulandini
Rizka Amelia Putri
Siti Herdayati

Tidak ada komentar:

Posting Komentar